RESIKO DUDUK TERLALU LAMA BAGI WANITA

DUDUK terlalu lama saat bekerja, ternyata bisa meningkatkan risiko terkena diabetes.

Seperti yang dikutip dari Myhealthnewsdaily, Rabu (4/7) Thomas Yates dari Universitas Leicester di Inggris, menganalisis informasi dari 500 orang yang tinggal di Inggris yang menghadiri seminar mengenai diabetes. Para partisipan melaporkan berapa lama mereka menghabiskan waktu untuk duduk dalam tujuh hari terakhir.



Selain melihat data dan gaya hidup, peneliti juga mengambil sample darah para partisipan. Hasilnya, dilihat bahwa mayoritas perempuan yang diketahui duduk terlalu lama, paling tidak minimal lima jam per hari lebih memiliki risiko terkena diabetes.

Pasalnya, bagi para perempuan, duduk terlalu lama berkaitan dengan daya tahan tubuh terhadap insulin dan tingginya tingkat radang, termasuk protein c-reaktive (CRP) dan interleukin-6 (IL-6).

“Hasil dari penelitian ini juga berpengaruh terhadap gaya hidup dan kebijakan kesehatan, sebab kami menyarankan para perempuan tidak duduk terlalu lama. Hal tersebut merupakan faktor penting dalam mencegah diabetes ke tahap yang lebih kronis,” ujar Yates. (*/OL-06)
Share this article :
 

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. ChocolatepH - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger